Kamis, 07 Juni 2012

SEJARAH PUSAT BAHASA



Pusat Bahasa didirikan pada tahun 1986, yang pada awalnya masih merupakan bagian dari Fakultas Sastra USU, dimaksudkan untuk menyelenggarakan pelatihan bahasa Inggris kepada staf pengajar USU yang akan melanjutkan studi S2 dan S3 di luar negeri. Di akhir tahun 1980an, Pusat Bahasa menempati gedung sendiri di Jl. Abdul Hakim No.1 Kampus USU dan statusnya berubah menjadi lembaga penunjang pendidikan di tingkat Universitas. Setelah berhasil menyelenggarakan proses pelatihan bahasa Inggris untuk staf pengajar USU, Pusat Bahasa membuka program BIPA (Bahasa Indonesia Untuk Penutur Asing), namun dalam beberapa tahun terakhir program BIPA tidak diselenggarakan lagi.
Dikarenakan adanya tuntutan untuk memperluas cakupan tugas, maka lembaga bahasa ini berkembang memberikan layanan kebahasaan lainnya berupa pengujian kebahasaan (TOEFL). Pusat Bahasa USU terus berkembang dengan lingkup kerja yang lebih luas dimana tugasnya tidak semata-mata memberikan pelatihan bahasa Inggris saja namun juga pelatihan bahasa asing lainnya serta layanan kebahasaan seperti terjemahan, interpretasi dan lainnya.
Pada saat ini, peminat yang paling banyak mengikuti program yang ditawarkan Pusat Bahasa USU adalah pelatihan TOEFL Preparation baik kelompok reguler maupun kelompok khusus. Sedangkan kegiatan utama Pusat Bahasa lainnya adalah menyelenggarakan tes TOEFL Prediction.
Setelah dirasakan adanya perkembangan yang signifikan dari Pusat Bahasa dan sejalan dengan kebijakan agar setiap mahasiswa pascasarjana yang akan meja hijau harus memiliki minimal skor TOEFL 450, maka Pusat Bahasa saat ini memiliki dua divisi yaitu divisi sertifikasi dan divisi kursus bahasa.
Sebagai lembaga yang telah dipercaya dan berwawasan kedepan. Pusat Bahasa USU senantiasa berusaha meningkatkan kualitas program dan kinerja profesional agar dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. Oleh karena itu, pada tahun 2010 ini Pusat Bahasa melakukan penyegaran visioner, pembenahan manajerial dan penyusunan personalia serta program-program baru yang lebih spesifik, aktual dan relevan sehingga kelak dapat menjadi salah satu lembaga bahasa terpandang di Sumatera Utara khususnya dan di Indonesia umumnya.
VISI
Dalam usianya yang telah melebihi 20 tahunan, Pusat Bahasa hendaknya semakin berpengalaman dalam hal penyelenggaraan pelatihan bahasa. Pengembangan tidak terbatas pada diversifikasi jenis bahasa yang dikelola, namun juga pada model pelatihan yang disajikan serta metode pengajarannya yang interaktif dan menyenangkan. Hal tersebut dimaksudkan agar Pusat Bahasa dapat memberikan pelayanan profesional yang terbaik khususnya bagi civitas akademika Universitas Sumatera Utara, dan secara umum kepada masyarakat luas. Selaras dengan visi USU “University for Industrry”, maka Pusat Bahasa USU dibawah pengelolaan manajemen yang baru akan mengemban visi:
“Menjadi Pusat Pelayanan Kebahasaan yang Profesional”.
MISI
Untuk mencapai visi tersebut maka Pusat Bahasa Universitas Sumatera Utara akan melaksakan misi sebagai berikut:
1. meningkatkan kemampauan bahasa Inggris dosen, mahasiswa dan civitas akademika USU dengan skor TOEFL yang lebih tinggi sehingga mampu mengikuti program studi lanjutan S2, S3 maupun diskusi atau seminar bertaraf internasional
2. memberikan pelayanan pengabdian kepada masyarakat melalui sosialisasi pentingnya bahasa asing kepada siswa sekolah yang akan melanjutkan studinya di perguran tinggi
3. menyelenggarakan pelatihan kebahasaan yang bermanfaat
4. memberikan pelayanan kebahasaan yang profesional kepada masyarakat
5. memberikan solusi atas masalah kebahasaan kepada masyarakat
6. mempelopori sertifikasi, pelatihan, pengujian dan publiksi kebahasaan bagi civitas akademika USU dan masyarakat luas

TUJUAN
Tujuan yang ingin dicapai oleh Unit Pelayanan Teknis Pusat Bahasa Universitas Sumatera Utara adalah:
1. untuk membantu civitas akademika USU meningkatkan kompetensi bahasanya
2. untuk mempersiapkan dosen dan civitas akademika USU mengikuti program short course, S2, S3 dan diskusi ilmiah di tataran internasional dengan meningkatkan nilai skor TOEFL
3. untuk mendukung kebijakan universitas dalam menghasilkan lulusan dengan kualitas kebahasaan yang baik
4. untuk menghasilkan pembelajar bahasa dengan kemampuan berbahasa yang efektif
5. untuk menghasilkan produk di bidang pelatihan dan pengembangan bahasa
6. untuk memberikan pelayanan pengabdian kepada masyarakat melalui sosialisasi tentang pentingnya penguasaan bahasa asing kepada siswa sekolah.
ISU STRATEGIS
Peranan Pusat Bahasa USU sangat penting dalam membantu civitas akademika USU memperoleh dan menyebarluaskan ilmu pengetahuannya kepada masyarakat (stakeholder) dengan menggunakan media bahasa baik bahasa lisan maupun tulisan yang baik dan benar. Kondisi praksis saat ini yang dihadapi oleh Pusat Bahasa sebagai pusat pelayanan kebahasaan adalah:
1.    USU akan menjadi world class university. Diantara aktivitas utama sebagai world class university adalah publikasi hasil-hasil penelitian ilmiah yang diterbitkan dalam jurnal internasional. Itu berarti sivitas akademika USU harus mampu berkomunikasi secara tertulis dan lisan dengan bahasa Inggris adalah suatu keharusan. Untuk itu kebijakan Rektor USU tentang Standar Skor bahasa Inggris (Test of English as a Foreign Language) untuk mahasiswa pascasarjana adalah minimal 450 perlu diberlakukan untuk seluruh mahasiswa dari program D-3 sampai S-3, demikian juga kepada dosen USU sendiri.
2.    Rencana penting adalah mengusulkan kepada Rektor USU untuk dapat menjadikan TOEFL pada tes masuk USU. Dengan mengharuskan mahasiswa USU mengikuti TOEFL Pusat Bahasa dapat mengukur tingkat kemampuan bahasa Inggris mahasiswa USU. Skor TOEFL tersebut dijadikan alat ukur untuk kualitas kelulusan dalam mata kuliah wajib General English (GE). Standar yang ditetapkan adalah sebagai berikut:
Skor TOEFL    Nilai MK. Bahasa Inggris    Keterangan
<450    A    Tidak wajib
401 - 449    B    Wajib ikut TPC
351 - 400    C    Wajib ikut GE dan TPC
>350    D    Wajib ikut GE dan TPC
FASILITAS
Pusat Bahasa dewasa ini memiliki infrastruktur pendukung yang memadai. Pusat bahasa USU di dukung oleh fasilitas sarana dan prasarana berupa:
1. Laboratorium Bahasa berkapasitas 20 Audio - Video Booths dan disetiap booth memiliki sebuah perekam, serta 1 master kontrol, komputer, televisi dan video player.
2. Ruang Belajar yang ber-AC dan menggunakan Audio Visual, OHP, LCD, Screen dan whiteboard.
3. Ruang mini auditorium berkapasitas 100 kursi yang dapat digunakan untuk seminar, diskusi dan pelatihan.
Untuk pelaksanaan Bahasa Inggris mahasiswa baru USU, penyelenggaraannya dilaksanakan di setiap fakultas seperti selama ini dengan jadwal terlampir.
PENUTUP
Unit Pelayanan Teknis Pusat Bahasa Universitas Sumatera Utara sebagai lembaga/ unit yang melakukan pengujian kebahasaan seperti TOEFL dan lainnya masih sangat dibutuhkan eksistensi serta kiprahnya mengingat besarnya jumlah peserta yang terus bertambah dan keterbatasan tempat, sarana maupun prasarana. Dalam mengatasi hal tersebut di atas Unit Pelayanan Teknis Pusat Bahasa Universitas Sumatera Utara terus meningkatkan kegiatannya secara terus menerus melalui berbagai prorgam kegiatan dan mengembangkan sumber daya maupun sarana dan prasarana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar